PIALA ADIPURA 2011 | MIXED FRESH INFO

PIALA ADIPURA 2011

Posted by Mixed Fresh Info Sabtu, 04 Juni 2011, under , , , | 0 komentar
Adipura, adalah sebuah penghargaan bagi kota di Indonesia yang berhasil dalam kebersihan serta pengelolaan lingkungan perkotaan. Adipura diselenggarakan oleh Kementerian Negara Lingkungan Hidup. Peserta program Adipura dibagi ke dalam 4 kategori berdasarkan jumlah penduduk, yaitu:
  • Kota Meteropolitan (lebih dari 1 juta jiwa)
  • Kota Besar (500.001 - 1.000.000 jiwa)
  • Kota Sedang (100.001 - 500.000 jiwa)
  • Kota Kecil (sampai dengan 100.000 jiwa)
Jumlah peraih penghargaan Adipura untuk kota/kabupaten terbersih di Indonesia dipastikan menurun atau kurang dari 100 daerah. Ini karena kriteria penilaian diperketat dan tim penilai berasal dari sejumlah daerah. Penghargaan ini akan diberikan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono pada peringatan Hari Lingkungan Hidup pada 7 Juni 2011 di Istana Merdeka Jakarta.

Jumlah ini jauh lebih sedikit dibanding tahun 2010 yang mencapai 140 daerah penerima. Banyaknya penerima ini menyebabkan pergunjingan dan tanda tanya keakuratan dan obyektivitas penilaian Adipura. Selain kriteria penilaian ditingkatkan, pemantauan lokasi pada tahun ini dilakukan 100 persen dan penilaian pun dilakukan tim secara silang. Hal ini penting dilakukan karena daerah-daerah yang pernah mendapatkan Adipura biasanya melakukan kegiatan kebersihan ketika ada penilaian saja dan ketika penilaian itu selesai dilakukan bisa dipastikan sampah tidak pernah diurus lagi. Jadi buat apa daerah mendapatkan Piala Adipura kalau pada akhirnya hanya merupakan simbol atau menunjukkan prestasi buat pejabat setempat??

Penilaian Adipura 2011 telah dimulai tahapan pertamanya pada November 2010 dengan diikuti 378 kabupaten/kota. Di antaranya hanya lolos 180 kabupaten/kota. Seleksi dilakukan tiga kali dan setiap tahap harus meraih nilai minimal 71. Hal ini untuk menjaga konsistensi daerah dalam menjaga lingkungannya. Hasil tim seleksi dari akademisi dari berbagai universitas di Indonesia itu diberikan kepada Dewan Adipura untuk dimatangkan. Adapun beberapa kriteria pokok yang harus diperhatikan untuk mendapatkan Piala Adipura antara lain :
  • Indikator kondisi fisik lingkungan perkotaan dalam hal kebersihan dan keteduhan kota
  • Indikator pengelolaan lingkungan perkotaan (non-fisik), yang meliputi institusi, manajemen, dan daya tanggap

One Response to "PIALA ADIPURA 2011"

Terima kasih anda telah berkenan berkunjung dan meninggalkan komentar. DIHARAPKAN tidak melakukan SPAM, SARA, dan memasang link di komentar. Maaf Jika dilanggar maka komentarnya akan dihapus selamanya.