Kepala Bidang Informasi Publik Pemprov DKI Jakarta Cucu Ahmad Kurnia menyesalkan terhadap maraknya pemberitaan yang menyebutkan Jakarta terancam gempa habat 8,7 skala Richter. Seperti diwartakan, Staf Khusus Presiden Bidang Sosial dan Bencana Andi Arief juga mengatakan hal yang sama. Jakarta berpotensi diguncang gempa dan tsunami sampai 8,7 SR. Menurutnya, Jakarta menyimpan potensi bencana alam tersebut, berpusat di Selat Sunda. Dahulu ada pelepasan energi yang sangat besar di sana, sehingga ada gempa besar 8,7 SR di Jakarta
Apa yang dikatakan Andi Arief sesuai dengan penelitian yang dilakukan oleh Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) yang mensinyalir Jakarta dan sekitarnya akan digoyang gempa berkekuatan 8,7 Skala Richter. Ahli Gempa LIPI, Dani Hilman mengatakan, pusat gempa berkekuatan 8,7 SR berada di Selat Sunda, bahkan menurutnya potensi kekuatan gempa bisa diatas 8,7 SR. Dani mengatakan Selat Sunda merupakan terusan dari Mentawai yang sudah lebih dulu diguncang gempa. Tujuannya melakukan penelitian untuk mengetahui kemungkinan terjadinya gempa, selain itu agar pemerintah dan masyarakat bisa bersiap mengantisipasi kemungkinan tiba-tiba terjadi gempa.
ISU GEMPA 8,7 SR MELANDA JAKARTA
Posted by Mixed Fresh Info
Selasa, 17 Mei 2011, under
Ahli Gempa LIPI,
Isu gempa Jakarta,
News
|
0
komentar
One Response to "ISU GEMPA 8,7 SR MELANDA JAKARTA"
Terima kasih anda telah berkenan berkunjung dan meninggalkan komentar. DIHARAPKAN tidak melakukan SPAM, SARA, dan memasang link di komentar. Maaf Jika dilanggar maka komentarnya akan dihapus selamanya.