Istana Gebang Bung Karno atau dikenal juga Dalem Gebang, yang terletak di Blitar, Jawa Timur akhirnya dibeli oleh Pemerintah Kota Blitar dan Pemerintah Provinsi Jawa Timur dari ahli warisnya Ny Soekarmini Wardojo yang tak lain merupakan kakak Bung Karno. Rumah di Jalan Sultan Agung, Kelurahan Bendogerit, Kecamatan Sanan Wetan, itu dibeli dengan harga Rp 35 miliar yang diambil dari APBD Pemprov Jatim dan Rp 10 miliar dari APBD Pemkot Blitar.
Istana Gebang yang merupakan cagar budaya ini rencananya juga akan dijadikan Museum Bung Karno sehingga diharapkan mampu menarik wisatawan. Untuk itu, pemkot berupaya mengelolanya menjadi paket pariwisata yang menarik minat wisatawan selain wisata makam Bung Karno
RUMAH BUNG KARNO TERJUAL !!
Posted by Mixed Fresh Info
Minggu, 28 November 2010, under
News
|
1 komentar
semoga bisa dibudidayakan dengan baik. penting bagi sejarah bangsa.