BENARKAH ASET EMAS NII DISIMPAN DI BANK CENTURY ? | MIXED FRESH INFO

BENARKAH ASET EMAS NII DISIMPAN DI BANK CENTURY ?

Posted by Mixed Fresh Info Minggu, 01 Mei 2011, under , | 1 komentar
Jaringan Negara Islam Indonesia (NII) diduga memiliki aset yang luar biasa besar. Salah satunya, emas kolektif sebesar dua ton yang ternyata disimpan di Bank Century, bank milik Robert Tantular yang belakangan memantik permasalahan. Menurut peneliti Darul Islam Sholahudin, emas dua ton itu pernah ditanamkan di Bank bermasalah itu oleh Pemimpin Pondok Pesantren Al Zaitun Panji Gumilang yang disebut-sebut berafiliasi dengan NII. Emas kolektif itu, adalah bagian dari aset harokatul khirot yang dikumpulkan tahun 2008. Program itu adalah program yang mewajibkan anggota NII menginvestasikan emas berapa banyak per bulan, sampai ada yang jual rumah.

Sholahuddin juga mengatakan jaringan Negara Islam Indonesia yang dikembangkan oleh Komandemen Wilayah IX kini sedang melakukan rekrutmen besar-besaran. Kondisi ini terpaksa dilakukan karena sedang terdesak krisis keuangan. Menurutnya, kerugian NII KW- IX sebesar Rp 50 miliar pada saat proyek pengadaan sapi impor yang semula akan dibiayai seorang pejabat negara, tapi proyek itu gagal. Karena terlilit hutang tersebut, maka pimpinan NII KW- IX memerintahkan pengikutnya untuk melakukan rekrutmen besar-besaran yang sasarannya bisa menarik uang dari anggota yang direkrut.

Pada saat merekrut anggota baru, pengikut NII KW-IX menawarkan konsep "binayatul maliyaj" yakni ada 12 pos pengadaan dana negara. Proses rekrutmen tersebut, antara lain melalui proses bai'at atau cuci otak dan kemudian membayar infak untuk NII KW-IX sekitar Rp 5 miliar per bulan. Sementara itu, pengamat intelijen menambahkan NII KW-IX terus melakukan rekrutmen besar-besaran pada 2009 hingga 2014. Saat ini NII KW9, menargetkan bisa merekrut anggota baru sekitar tujuh orang per minggu, terutama orang kaya. Sholahuddin menambahkan saat ini NII KW9 sedang melakukan rekrutmen anggota baru secara besar-besaran.

Sumber : tempo interaktif

One Response to "BENARKAH ASET EMAS NII DISIMPAN DI BANK CENTURY ?"

  1. suwune Says:

    bisa jadi, lah sekarang mahasiswa yg kena hampir perorang 5 jtan blon orang-orang yg berduit (kayaaaa),salam

Terima kasih anda telah berkenan berkunjung dan meninggalkan komentar. DIHARAPKAN tidak melakukan SPAM, SARA, dan memasang link di komentar. Maaf Jika dilanggar maka komentarnya akan dihapus selamanya.