PENERIMAAN MAHASISWA BARU VIA JALUR MANDIRI INSTITUT TEKNOLOGI SEPULUH NOVEMBER | MIXED FRESH INFO

PENERIMAAN MAHASISWA BARU VIA JALUR MANDIRI INSTITUT TEKNOLOGI SEPULUH NOVEMBER

Posted by Mixed Fresh Info Sabtu, 05 Maret 2011, under , | 0 komentar
Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) Surabaya membuka jalur Program Kemitraan Mandiri (PKM) sebanyak 25 persen dengan penerimaan tanpa tes. Ini disebabkan karena waktu penerimaan jalur mandiri itu mepet dengan awal tahun ajaran baru sehingga bisa "overlaping" (tumpang tindih). ITS menerima mahasiswa dari jalur mandiri tanpa tes, melainkan merujuk pada hasil tes SNMPTN bagi calon mahasiswa yang tidak diterima lewat jalur itu (SNMPTN).

Penerimaan calon mahasiswa dari jalur mandiri tanpa tes juga dilakukan UNS dan Unri (Universitas Riau), bahkan kedua PTN itu juga menggunakan cara yang sama dengan mengacu hasil SNMPTN tulis. Calon mahasiswa yang gagal SNMPTN itu bukan berarti mahasiswa yang bodoh, namun mereka umumnya memiliki kualitas yang baik, tapi mereka gagal diterima akibat keterbatasan kuota pada program studi tertentu.

Tahun ajaran 2011/2012, ITS akan menerima 3.000 mahasiswa baru dengan rincian meliputi 15 persen lewat jalur undangan (rapor dan indeks sekolah/PMDK), 25 persen jalur mandiri, dan 60 persen jalur SNPMTN (ujian tulis secara nasional). Dari 3.000 mahasiswa baru, ITS akan menyediakan 450 mahasiswa Bidik Misi (mahasiswa miskin yang diberi beasiswa penuh oleh Kemdiknas).

Secara terpisah, Wakil Rektor I Unair Prof Dr drs Achmad Syahrani MS Apt mengatakan Unair sendiri akan menerima calon mahasiswa dari jalur mandiri sebanyak 40 persen melalui tiga gelombang. "Unair merupakan satu-satunya PTN yang tidak mengikuti SNMPTN jalur undangan, sedangkan ITS, Unesa, IAIN, dan Unijoyo (Madura) mengikuti jalur undangan," katanya.

Menurut dia, Unair sudah meraih ISO internasional yang mengharuskan penerimaan mahasiswa dengan cara-cara yang terukur dan akuntabel yakni tes tulis, sehingga Unair mengikuti SNMPTN jalur tulis. Untuk jalur mandiri (PMDK umum), katanya, Unair akan membuka tiga gelombang yakni gelombang I mulai 13 Juni hingga 3 Juli, gelombang II (11-24 Juli), dan gelombang III (PMDK alih jenis dan diploma) mulai 28 Juli hingga 7 Agustus.

One Response to "PENERIMAAN MAHASISWA BARU VIA JALUR MANDIRI INSTITUT TEKNOLOGI SEPULUH NOVEMBER"

Terima kasih anda telah berkenan berkunjung dan meninggalkan komentar. DIHARAPKAN tidak melakukan SPAM, SARA, dan memasang link di komentar. Maaf Jika dilanggar maka komentarnya akan dihapus selamanya.