HARGA BAHAN BAKAR MINYAK | MIXED FRESH INFO

HARGA BAHAN BAKAR MINYAK

Posted by Mixed Fresh Info Rabu, 09 Maret 2011, under , | 0 komentar
Pemerintah dalam hal ini Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral menegaskan, saat ini tidak ada kenaikan harga bahan bakar minyak sehingga masyarakat diminta tidak panik melakukan pembelian BBM melebihi kebutuhan. Kepala Biro Hukum dan Humas Kementerian ESDM Sutisna Pawira di Jakarta, mengatakan pemerintah terus berkomitmen untuk menyediakan bahan bakar yang diperlukan masyarakat.

"Untuk itu masyarakat harus mendukung komitmen pemerintah dan peran Pertamina dengan menggunakan BBM secara bijaksana dan sesuai kebutuhan normal," katanya dalam siaran pers menyikapi kondisi adanya pembelian BBM yang berlebihan di beberapa SPBU di daerah sejumlah daerah di tanah air.

Terkait kondisi tersebut, menurut dia, pemerintah telah menugaskan PT Pertamina untuk tetap memberikan pasokan sesuai kebutuhan normalnya. Sementara itu, Pemda diharapkan dapat meningkatkan peran dalam mengawasi pendistribusian BBM agar tepat sasaran dan tepat jumlah. BPH Migas diminta melakukan pengaturan lebih lanjut dalam upaya mengatasi permasalahan jangka pendek tersebut. Pemerintah juga meminta pihak-pihak yang berwenang untuk ikut menjaga agar kecenderungan kuota berlebih seperti saat ini tidak berkelanjutan.

One Response to "HARGA BAHAN BAKAR MINYAK"

Terima kasih anda telah berkenan berkunjung dan meninggalkan komentar. DIHARAPKAN tidak melakukan SPAM, SARA, dan memasang link di komentar. Maaf Jika dilanggar maka komentarnya akan dihapus selamanya.