KELEMAHAN SITUS PERTEMANAN FACEBOOK | MIXED FRESH INFO

KELEMAHAN SITUS PERTEMANAN FACEBOOK

Posted by Mixed Fresh Info Kamis, 15 April 2010, under , , | 5 komentar


Situs pertemanan di dunia maya sudah dikenal sejak dulu. Pertama kali yang cukup fenomena yakni friendster. Pada waktu itu, banyak kaum muda ramai-ramai membuat account di situs pertemanan tersebut sehingga dalam waktu yang relatif singkat menjadi terkenal. Tetapi seiring dengan perkembangan zaman dan teknologi beberapa tahun kemudian muncullah situs pertemanan yang lebih baik dari situs pertemanan sebelumnya, yakni facebook. Dampak semakin berkembangnya facebook adalah ditinggalkannya friendster oleh sebagian besar penggunanya. Dan sekarang muncul twitter sebagai saingan dari dari facebook dan banyak lagi situs pertemanan yang membayar membernya jika bersedia bergabung di dalamnya. Mungkin teman-teman khususnya yang bergelut di dunia bisnis online telah mengetahui apa saja situs pertemanan yang membayar penggunanya jika bergabung di dalamnya.
Sebenarnya situs pertemanan itu bagus jika digunakan sebagaimana mestinya. Menurutku situs pertemanan itu bertujuan untuk mencari teman-teman sewaktu masih kecil, sekolah, atau kuliah yang dipisahkan oleh jarak dan waktu. Tetapi situs pertemanan ini bisa menjadi momok yang menakutkan buat para penggunanya seperti yang terjadi beberapa waktu yang lalu. Selain itu, status di pertemanan bisa menjadi bahan pertimbangan buat sebuah perusahaan jika akan menerima seorang karyawan. Jadi saranku hanyalah gunakan situs pertemanan ini sebagaimana mestinya dan usahakan buat status dengan menggunakan bahasa yang sopan. Hal ini akan menjadi pertimbangan ketika ketika kita akan melamar bekerja di suatu perusahaan. Apakah teman-teman memiliki account di semua situs pertemanan baik yang gratis atau yang membayar membernya??

One Response to "KELEMAHAN SITUS PERTEMANAN FACEBOOK"

  1. Kolom ponsel Says:

    Kl saya sob udah jarang pesbukan soalnya gitu2 aja gak asik lagi, gak dapat duit lagi...

  1. Rizkyzone Says:

    tp aq jarang facebookan son, aq masih lebih seneng ngeblog ajah

  1. Unknown Says:

    pembenaran dan kehati-hatian amat diperlukan dalam berselancar...termasuk bagi seorang FACEBOOKER

  1. gandhi aja Says:

    situs petemanan seperti tu mank musiman sh... gampang bosen but aq... btw sob.. blognya keren bgt... ajarin napa???
    kmu bikin templetenya gmana ? download ato gmana?

    ne blog aq http://gund25.blogspot.com/ masih belajar sh...

  1. nuwar Says:

    dah jarang fb an sekarang ... dah gak asik lagi
    belajar bisnis online aja hehehe kali aja sukses ..
    itung" coba" gratisan http://www.sfi4.com/11108862/FREE

Terima kasih anda telah berkenan berkunjung dan meninggalkan komentar. DIHARAPKAN tidak melakukan SPAM, SARA, dan memasang link di komentar. Maaf Jika dilanggar maka komentarnya akan dihapus selamanya.