PONSEL BERITA GEMPA | MIXED FRESH INFO

PONSEL BERITA GEMPA

Posted by Mixed Fresh Info Rabu, 18 Mei 2011, under , | 1 komentar
Perusahaan-perusahaan telepon seluler Jepang berencana untuk meluncurkan jajaran perangkat telepon baru berjenis smartphone yang dapat menerima buletin berita gempa. Ponsel ini memang sangat diminati sejak terjadinya bencana gempa dan tsunami pada 11 Maret silam. Salah satu perusahaan telepon seluler NTT DoCoMo juga berencana meluncurkan 8 seri telepon jenis ini pada beberapa bulan mendatang. Sementara, perusahaan KDDI juga sudah meluncurkan 6 seri smartphone serupa. Salah satu seri ponselnya itu memiliki kemampuan tahan air dan lengkap dengan tombol keyboard.

Sebelumnya, negara tetangga Korea Selatan juga sudah meluncurkan pentunjuk keselamatan bencana yang akan tersedia pada aplikasi-aplikasi smartphone. Aplikasi tersebut berguna untuk petunjuk keselamatan darurat setelah guncangan gempa. Tak hanya itu, aplikasi ini dilengkapi dengan peringatan 47 jenis bencana.

One Response to "PONSEL BERITA GEMPA"

  1. I-one Says:

    wah,moga terelisasi deh...amin..

Terima kasih anda telah berkenan berkunjung dan meninggalkan komentar. DIHARAPKAN tidak melakukan SPAM, SARA, dan memasang link di komentar. Maaf Jika dilanggar maka komentarnya akan dihapus selamanya.